- PN Muara Teweh Kembali Gelar Sidang Lanjutan Perkara TB Bahar 1299 BG Gemilang, Mendengarkan Keterangan Saksi Terdakwa
- Menkop: Kop Des Merah Putih Jadi Momentum Kesejahteraan Masyarakat Desa
- Percepat Pembentukan Kopdes Merah Putih, Menkop Rilis Surat Edaran
- BNI Ajak Nasabah Private Nonton Langsung All England Badminton Championships di Birmingham
- Jakarta Menyala Dibuktikan Dengan Respon Cepat Laporan Warga Kepada Kasatpol PP Kecamatan Pancoran, Langsung Cek lapangan
- Kementerian UMKM dan DPR Teguhkan Komitmen Sukseskan Penyaluran KUR 2025
- Danramil 04/Cikupa Dampingi Wabup Intan Buka Bazar Ramadan
- Polri Berduka, Kapolsek dan Dua Anggota Polsek Way Kanan Gugur Ditembak saat Gerebek Sabung Ayam
- Pemkab Asahan Peringati Malam Nuzulul Quran 1446 H / 2025
- Wakil Bupati Asahan Pimpin Upacara HKN
Jaga Kebugaran, Danramil 03/Serpong Ikut Marathon dan Olahraga Bersama

MEGAPOLITANPOS.COM Kota Tangsel - Upaya menjaga kebugaran jasmani, Danramil 03/Serpong, Kodim 0506/Tgr ikut road to Tangsel Marathon dan Olahraga bersama, dihalaman kantor kecamatan setu Jalan Baru Babakan Kelurahan Babakan Kecamatan Setu Kota Tangerang Selatan, Minggu (14/07/2024).
Turut hadir dalam kegiatan, H. Pilar Saga Ichsan S.T Wakil Walikota, H. Abdul Rasyid, S.Ag Ketua DPRD Kota Tangsel, Mursinah, S.H., M.H Kadispora Tangsel, Erwin Gemala Putra S.STP Camat Setu, AKP Dhady Arsya,SH,MH Kapolsek Cisauk dan Para Lurah Se-kecamatan Setu.
Baca Lainnya :
- Walikota Blitar Mas Ibbin Membuka Rapat Konsultasi Publik RPJMD 2026 dan Musrenbang RKPD 2026, Ini Harapanya
- Bupati Blitar Rijanto Apresiasi Kineja Baznas, Bantu Atasi Stunting dan Kemiskinan Ratusan Warga Garum Kurang Mampu Disertai Santunan
- Safari Ramadhan Bersama Mas Ibbin Menambah Kedekatan dengan Masyarakat dan Alim Ulama Kota Blitar
- Berbagi Berkah Ramadan, Kodim 0506/Tgr Bagikan Takjil
- Bareskrim Polri dan Polda Jajaran Merilis Hasil Ungkap Peredaran Gelap Narkoba 4.171 Ton
Dalam sambutannya, H. Pilar Saga Ichsan S.T Wakil Walikota Tangsel memaparkan, kegiatan hari ini merupakan rangkaian menuju Tangsel Marathon 2024 pada bulan September mendatang.
"Jadi nanti 10 peserta terbaik hari ini, akan kami undang untuk mengikuti Tangsel Marathon, pada tanggal 10 September 2023 akan ada Tangsel Marathon yang ketiga kalinya, dan ada beberapa kategori diantaranya 42 kilo, 21 kilo, 10 kilo, 5 kilo, 3 kilo dan kategori disabilitas.
Serta beragam hadiah yang juga ditingkatkan ditahun ini hingga total 500 juta rupiah untuk Tangsel Marathon," katanya.
Mudah-mudahan kata dia, ada 10 ribu peserta mengikuti Tangsel Marathon dari seluruh Indonesia, dan hadiah juga telah disiapkan dan ditingkatkan dari tahun lalu.
"Selamat berlomba dan jaga kesehatan, jaga sportifitas dan perhatikan keselamatan di jalan agar tidak terjadi hal hal yang tidak kita inginkan," terangnya.
Sementara, Danramil 03/Serpong Mayor Kav Sutarto mengatakan, kegiatan marathon ini dalam rangka menjaga kesehatan, kebugaran bersama - sama yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangsel.
"Untuk rute marathon start halaman kantor kecamatan setu-perempatan viktor-jalan baru-sari mulya-finish kembali ke halaman kecamatan setu. Kegiatan Tangsel Marathon 2024 tingkat kecamatan setu merupakan rangkaian dari Road to Tangsel yang akan dilaksanakan pada tanggal 10 September 2024 mendatang," jelasnya. ** (Nan)
