Babinsa Koramil 10/Sepatan Gelar Komsos Bersama Masyarakat

By Sigit 07 Feb 2025, 12:00:33 WIB Tangerang Kabupaten
Babinsa Koramil 10/Sepatan Gelar Komsos Bersama Masyarakat

MEGAPOLITANPOS.COM Tigaraksa - Babinsa Koramil 10/Sepatan, Kodim 0510/Trs Serma Sumarso melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Komponen Masyarakat (Kommas) di Kampung Pondok Kelor, Desa Pondok Kelor, Kecamatan Sepatan Timur Kabupaten Tangerang, Jum'at (07/02/2025).

Komsos Dengan komponen warga masyarakat membicarakan keamanan dan ketertiban lingkungan bersama Warga masyarakat.

Serma Sumarso Babinsa Desa Pondok Kelor mengatakan, Komsos dengan komponen masyarakat agar senantiasa bersinergi bersama dengan Babinsa di wilayah.

Baca Lainnya :


“Saya meminta kepada seluruh komponen masyarakat yang ada di wilayah binaan, termasuk Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, RT, RW, LMK, FKDM dan Karang Taruna dapat bersinergi dalam menciptakan keamanan dan ketertiban," katanya.


Lebih lanjut ia juga mengatakan, Komsos ini bertujuan untuk meningkatkan tali silaturahmi dengan warga binaan, untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air.

Sementara, Serda Gunawan Babinsa Kampung Kelor juga melakukan Komsos bersama warga masyarakat di Kampung Tanggul RT 02/01 untuk membicarakan Kamtibmas di wilayah binaan.

"Kami para Babinsa Koramil 10/Sepatan menjalankan tugas untuk melakukan Komunikasi Sosial di wilayah binaan masing - masing. Ini bertujuan untuk melihat dan mengetahui langsung perkembangan di wilayah binaan masing-masing," katanya. ** (Nan)




  • Ditlantas Polda Metro Gandeng Aliansi Mahasiswa Bagikan Takjil Ramadan di Cengkareng

    🕔08:34:18, 24 Mar 2025
  • Tuntut Keadilan Terhadap Pelaku Penusukan, Ribuan Warga PSHT Geruduk Polresta Tangerang

    🕔08:47:41, 23 Mar 2025
  • Ramadhan Berkah, Rating PP Gelam Jaya Bagikan Takjil Gratis

    🕔19:50:01, 23 Mar 2025
  • Hari Ke-23 Prajurit TNI Terus Bagi-bagi Takjil Gratis

    🕔19:53:22, 23 Mar 2025
  • Purna tugas TMMD 123, prajurit pamitan ke Warga Masyarakat

    🕔13:13:46, 21 Mar 2025